Jumat, 14 November 2008

Latar Belakang

Komunitas DIYAN berdiri sejak tanggal 5 Mei 2005. Lahirnya komunitas ini bermula dari beberapa kalangan muda yang bosan dan jenuh menunggu perubahan yang terjadi untuk menjadi lebih baik bagi Gunungkidul sebagai tanah kelahiran. Bermula dari obrolan “angkringan” , akhirnya sepakat membentuk sebuah wadah sebagai tempat bagi kalangan muda untuk bergerak mengekspresikan diri, pikiran dan tindakan bagi munculnya perubahan yang lebih baik lagi di masa depan. DIYAN disepakati sebagai sebuah organisasi yang bergerak di bidang sosial, khususnya di bidang pendidikan namun tidak menutup kemungkinan untuk kedepannya akan merambah ke bidang lain sebagai wujud ekspresi kawula muda itu sendiri.

Nama “Diyan” sendiri diambil dari sebuah kata dalam bahasa Jawa, yang merupakan alat penerangan tradisional di masa lampau, yang banyak digunakan sebelum adanya penerangan listrik. Sebuah nama tentunya mengandung makna di belakangnya, begitu pula dengan “Diyan” itu sendiri, sebagai sebuah sarana sumber pelita, diyan sangat bermanfaat dalam membelah kegelapan malam. Selain itu “Diyan” dapat dianggap lekat dengan masyarakat desa yang kultular dan sederhana, yang dewasa ini semakin termarjinalkan oleh kemajuan semu dan ketidakadilan sistem. Fungsi dan alasan itulah yang kemudian mengilhami pemilihan nama tersebut. Fungsi tersebut kemudian yang berusaha dituangkan ke dalam visi dan misi komunitas ini, sehingga di masa mendatang dapat menjadi arah dan acuan dalam perjalanan komunitas ini.

Visi Misi

VISI : “Semoga berguna bagi banyak orang”

Sebuah kalimat yang nampaknya sepele dan gampang diucapkan tapi akan sangat sulit untuk dilakukan. Setidaknya itu yang akan kami lakukan walaupun sedikit mungkin akan mampu memberi arti bagi berjalannya roda perubahan.

MISI:

1. Membangun jaringan yang kuat bagi kalangan muda untuk memberikan kontribusi positif bagi seluruh masyarakat

2. Menggali ide, gagasan serta pikiran yang bertujuan untuk kemajuan masyarakat

3. Menciptakan kawula muda yang mempunyai kepekaan terhadap segala aspek kehidupan.

Struktur Organisasi

PELINDUNG : Allah SWT

Pimpinan Umum : Dwi Purwohartono

Wakil PU : Bambang Nurjaka

Sekertaris Umum : Vicky Wardhana

Bendahara Umum : Nunung Sutejo

Divisi Sosial & Budaya : Antok Priyo Ribowo

Divisi Pendanaan : Eko Redyasmoro

Divisi Logistik : Lilik Iswanto

Uji Nugroho Winardi

Divisi Humas : Rahmawan Setiadi

Rama Mahendra Wardhana

Program Kerja

1. PROGRAM “AYO SEKOLAH”

Melihat fenomena yang terjadi sekarang ini dengan berbagai kesulitan yang dihadapi masyarakat kita, khususnya masyarakat yang terpaksa atau mau gak mau dipaksa berada pada garis kemiskinan ini selalu menjadi korbannya. Tingkat pendidikan yang masih sangat rendah di kalangan mereka membentuk pola pikir yang “nrimo” terhadap keadaan. “nrimo” melarat, “nrimo” ditindas, “nrimo” dibodohi dan “nrimo-nrimo” lainnya yang kemudian menjadikan sebuah komoditi untuk mengeruk keuntungan bagi beberapa kelompok atau kalangan. Bertolak dari itu semua komunitas DIYAN membentuk sebuah program sosial yang bertajuk “DIYAN UNTUK PENDIDIKAN”. Program ini bertujuan untuk membantu anak-anak yang tidak mampu untuk melanjutkan pendidikan WAJAR maupun kelanjutannya.

Untuk berjalannya program ini diharapkan kawan-kawan semua ikut berpartisipasi secara kontinyu pada setiap bulannya dalam pengumpulan dana. Pengumpulan dana dapat dilakukan dengan memanfaatkan jasa transfer pada rekening bank yang telah ditentukan atau diserahkan langsung di kesekretariatan kami. Sedangkan untuk pelaporan pendanaan bisa diakses melalui internet (blog/milis komunitas DIYAN) ini pada setiap akhir bulannya.

Diskripsi Program

Kriteria Penerima bantuan:

1. rata-rata pendapatan keluarga (max Rp. 400.000 per bulan)

2. adik asuh harus punya niat sekolah

3. tidak dalam kondisi mendapatkan beasiswa dari pihak lain.

4. diutamakan untuk adik-adik yang berada di jenjang pendidikan menengah (SMP dan SMA)

Persyaratan bagi adik asuh:

1. prestasi akademik

· nilai rapor per semester untuk mapel yg diunaskan minimal atau sama dengan nilai rata-rata kelas

· Lulus UNAS

2. prestasi lainnya

Calon adik asuh memiliki prestasi di bidang lain (misalnya bidang olahraga, sosial budaya, dll), dapat dijadikan faktor pertimbangan tambahan untuk memperoleh bantuan.

Sifat bantuan:

1. biaya sekolah yang diwajibkan (SPP, sumbangan sekolah dan kegiatan ekstrakulikuler yang diwajibkan sekolah)

2. perlengkapan sekolah (buku pelajaran, setiap tahun satu pasang sepatu dan tas, alat tulis per semesternya).

Kebijakan Program “Ayo Sekolah”

1. adik asuh akan dibiayai sampai lulus jenjang pendidikan yang sedang ditempuh.

2. beasiswa akan dihentikan jika adik asuh tidak mampu memenuhi persyaratan akademik selama 2 semester berturut-turut.

Sumber Dana:

1. Donatur Tetap

Donatur bersedia memberikan sumbangan dana pada setiap bulannya sesuai dengan jumlah yang disepakati.

2. Donatur Tidak Tetap

Donatur tidak tetap bersifat sukarela dan tidak mengikat baik nominal maupun waktunya.

Hal Keuangan

1. transaksi keuangan ditutup tanggal 20 tiap bulannya.

2. transaksi keuangan setelah tanggal 20 akan dilaporkan pada periode berikutnya

3. pertanggungjawaban laporan keuangan akan dilakukan pada tanggal 28 pada setiap bulannya.

4. pembayaran dapat dilakukan melalui transfer pada Bank Muamalat a/n Bambang Nurjaka No.rek 917 9574599 dan Bank Syariah Mandiri (BSM) a/n Nunung Sutejo No. Rek 0307047168 atau melalui CP.

2. PROGRAM “DIYAN DEDICATION”

Masih dilatarbelakangi oleh berbagai kesulitan yang dihadapi masyarakat kita terutama masyarakat di bawah garis kemiskinan, yang terjebak dalam lingkaran setan yang tak kunjung terpecahkan, komunitas DIYAN mencoba menyusun sebuah program bertajuk “DIYAN DEDICATION”. Tujuan program ini yaitu membantu meringankan beban masyarakat miskin meskipun hanya dalam waktu sesaat, karena sejalan dengan visi komunitas, yaitu “semoga berguna bagi banyak orang”. Selain itu program ini nantinya juga ditujukan sebagai wahana mempererat tali silaturahmi di antara anggota komunitas, karena akan melibatkan peran aktif anggota komunitas. Program ini bersifat temporer yang kemungkinan diadakan dalam skala tahunan, dengan menyesuaikan dana yang terhimpun dari para donatur. Wujud riil dari program ini adalah bakti sosial pada daerah minus, yang dapat berupa pembagian sembako, pengobatan gratis, bantuan air bersih, dll.

Meskipun program ini masih bersifat wacana, ke depan sangat diharapkan peran serta kawan-kawan semuanya dalam wujud bantuan material spiritual. Detail program akan terus dimatangkan dengan melihat perkembangan komunitas ini.

Penutup

Seperti yang telah diuraikan di atas, bahwa sebagai langkah awal menjalankan komunitas DIYAN, kegiatan-kegiatan komunitas kami fokuskan dalam bidang sosial. Sesuai dengan visi dan misi komunitas, kami mencoba menyusun program awal bertajuk “DIYAN UNTUK PENDIDIKAN”. Kami menyadari bahwa untuk menjalankan program ini, dibutuhkan dukungan dana dan tenaga, serta sumbangan pemikiran kawan-kawan semuanya. Oleh karenanya kami sangat mengharapkan partisipasi kawan-kawan semuanya untuk mendukung langkah ini.

Kami sangat menyadari bahwa informasi yang dimuat dalam proposal ini masih jauh dari sempurna. Oleh karenanya saran, kritik, dan sumbangan ide kreatif kawan-kawan semuanya sangat kami butuhkan untuk membangun komunitas ini ke depan nanti. Pada kesempatan ini pula dengan segala keterbatasan dan kekhilafan, izinkan kami memohon maaf sedalam-dalamnya apabila terdapat kesalahan dan kekurangan dalam penyusunan proposal ini. Semoga langkah kita senantiasa mendapat ridlo Allah SWT. Demikian proposal ini atas perhatian dan bantuan kawan-kawan, kami ucapkan terima kasih.

SELAMAT BERGABUNG DAN SEMOGA BERGUNA BAGI BANYAK ORANG !!!!

Sekretaris Umum

Vicky Wardana

Yogyakarta, 14 November 2008

Atas nama Komunitas DIYAN,

Pimpinan Umum

Dwi Purwohartono

Contact Person :

Ø Dwi Purwohartono --- 085755003940

Ø Rahmawan Setiadi--- 0274 6905410

Milis --- diyan_2001@yahoogroups.com

e mail: diyan.2001@gmail.com

Alamat Sekretariat :

Jalan Kaliurang km. 8,5 Ploso Kuning 2 RT 04/RW 10

Minomartani Sleman.